
Ngawi – Kilasfakta.com – 17 September 2025 Dinas Perdagangan Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Ngawi melalui Bidang Perindustrian melaksanakan Kegiatan Sosialisasi dan Fasilitas Uji Nutri bagi industri makanan dan minuman di Kabupaten Ngawi. Acara berlangsung di Aula Pasar Besar Ngawi yang diikuti oleh 25 peserta pelaku industri makanan dan minuman dengan narasumber Bapak Rofiqi, S.ST dan Ahmad Ri’adi, AMp.Gz dari Laboratorium Kesehatan Daerah Provinsi Jawa Timur.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan edukasi kepada IKM makanan dan minuman akan pentingnya informasi kandungan nutrisi yang nantinya akan disampaikan kepada konsumen melalui kemasan produknya. Kegiatan ini juga untuk meningkatkan standar produk IKM, memastikan produk sesuai dengan standar yang ditetapkan dan meningkatkan daya saing serta kepercayaan konsumen terhadap produk IKM yang pada akhirnya mendukung perkembangan sektor IKM secara berkelanjutan.
Bapak Rofiqi, S.ST mengatakan bahwa saat ini banyak sekali makanan dan minuman kemasan yang beredar di sekitar kita, sehingga kita perlu memperhatikan informasi nilai gizi pada kemasan minuman dapat membantu seseorang untuk mengontrol asupan harian yang masuk pada tubuhnya agar tidak berlebihan. ” Pentingnya informasi kandungan nutrisi pada produk IKM harus jelas sehingga mendorong lahirnya produk makanan dan minuman yang berkualitas baik ” ungkap bapak Rofiqi, S.ST.
Dengan diadakannya kegiatan sosialisasi ini semoga para peserta IKM mampu menghasilkan produk yang memenuhi standar mutu yang diinginkan pasar serta konsumen lebih percaya terhadap produk yang teruji mutunya, sehingga dapat meningkatkan penjualan.( Sony )
