SRAGEN – Kilasfakta.com, Babinsa Koramil 12/Gesi, Kodim 0725/Sragen, Serda Heri Purnomo menghadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakiran Pemilu Tahun 2024 PPS Desa Gesi, Kecamatan Gesi, Kabupaten Sragen, Jumat (31/03/2023).

Bertempat di Aula Balai Desa Gesi, Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Pemutakiran (DPHP) Pemilihan Umum dalam rangka Pilkada Serentak Tahun 2024 tersebut dilaksanakan untuk memastikan validasi daftar pemilih yang akurat.

Dalam rapat disampaikan rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran diperoleh jumlah pemilih baru, jumlah pemilih yang tidak memenuhi syarat serta jumlah pemilih yang melakukan perubahan data yang tersebar di wilayah Desa Gesi, Kecamatan Gesi dan sekaligus salinan Berita Acara pada Rapat Pleno.

Serda Heri Purnomo (Babinsa Koramil 12/Gesi) menjelaskan, terkait tahapan Pilkada serentak Tahun 2024 ini diharapkan data yang valid sehingga tidak terjadi permasalahan baru, dan semoga dalam pelaksanaan kampanye terbuka dapat terlaksana dengan lancar dan aman. “Diharapkan rapat pleno ini adalah suatu kesepakatan bersama, Kami dari TNI bersama Muspika akan mengawal hingga selesai tahapan Pilkada Serentak Tahun 2024 dengan aman dan damai,” jelasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut : Sutrisno Spd (Kepala desa Gesi), Bapak Rohmad (PKD) desa Gesi, Serda Heri Purnomo (Babinsa desa Gesi), Bripka Agus Tri W (Babinkamtibmas desa Gesi), Joko purnomo (PPK Gesi), Dhani P (Ketua PPS desa Gesi) beserta anggota, Anggota pantarlih 12 orang, Perwakilan Parpol.

Sutrisno Spd (Kapala desa Gesi)
Assalamualaikum wr.wb
Semoga dalam mandaftar pemilih suara pemilu 2024 mutakhir dan tidak ada yg terlewat petugas pantarlih tetap memantau apabila ada warga yg datang atau yg meninggal agar dilaporkan, ” Ucapnya.

Dhani P (Ketua pps desa Gesi)
Assalamualaikum wr wb.
Terima kasih kepada patugas pantarlih yg telah bekerja tidak mengenal waktu dan tetap semangat dalam bekerja,dalam pemilu tetap berjalan aman dan tentram,” Ucapnya.

Total Tps : 12 pos, jumlah pemilih Aktif : 2449 orang, jumlah pemilih baru : 60 orang, jumlah pemilih tidak memenuhi syarat : 47 orang, jumlah perbaikan.data pemilih : 77 orang, umlah pemilih potensial non Ktp el : 0 orang. (Hendro)

Tinggalkan Balasan