SEMARANG-Kilasfakta.com, Garda Relawan Pendukung cawali dan cawawali Kota Semarang Hendi-Ita yang merupakan Gabungan dari Ormas, LSM dan Tokoh Masyarakat kota Semarang yang mengatasnamakan Satuan Elemen Relawan Semarang ( SERANG) mendeklarasikan Dukungan pemenangan Hendrar Prihadi – Hevearita G Rahayu (Hendi-Ita) sebagai Walikota Semarang periode 2020-2024 pada Pilkada 2020
Deklarasi berlangsung di Posko relawan SERANG jalan Brigjen Katamso 10.A kota semarang Minggu pukul 18.30 wib malam,(15/11/2020).

Dalam deklarasi dihadiri cawawali Hevearita G Rahayu, Arnaz Agung Andrarasmara SE.MM Pembina Serang, AM.Jumai Pembina Serang, Ir.H.Musthofa Iriyanto Penasehat Serang dan kurang lebih 50 Relawan SERANG yg jumlahnya memang dibatasi mengikuti protokol kesehatan.

Acara diawali kehadiran cawawali Hevearita G Rahayu disambut nyanyian “Hendi-Ita siapa yang punya dilanjutkan Yel-yel Kemenangan oleh Adi Setijawan SH, selaku Ketua Relawan SERANG yang di sambut dengan semangat dan antusias oleh seluruh peserta deklarasi yang hadir.

Selanjutnya dalam sambutan nya Adi Setijawan SH. Selaku Ketua satuan Elemen Relawan Semarang, mewakili seluruh relawan mengatakan
” Seluruh relawan dari berbagai Ormas, LSM dan tokoh masyarakat yang tergabung dalam wadah Satuan Elemen Relawan Semarang di singkat SERANG, saat ini bersatu dan berkeyakinan selama di pimpin oleh Hendi-Ita kota semarang menjadi Hebat, Semua Elemen berkeyakinan Kota Semarang akan semakin Hebat jika periode selanjutnya Hendi- Ita tetap memimpin masyarakat kota semarang dengan memenangkan Pilkada tahun 2020 ini sehingga bisa duduk kembali menjadi Walikota & wakil walikota Semarang.

Saat ini Seluruh kekuatan Komponen Relawan SERANG siap mensukseskan Pilwakot Semarang dan siap menangkan Hendi-Ita.
“Kami siap Berupaya semaksimal mungkin mensukseskan Pilkada tahun 2020, siap membantu mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada tanggal 9 Desember dan siap membantu memenangkan Hendi-Ita sebagai Walikota dan Wakil Walikota Semarang dalam Pilwakot yang digelar 9 Desember 2020,” ungkap Adi Setijawan.

Sedangkan Cawawali Hevearita G Rahayu pada saat menyampaikan Pidatonya dalam Deklarasi Satuan Elemen Relawan Semarang (SERANG) mengatakan,” Saya pribadi bersama mas Hendi mengucapkan banyak terimakasih atas terbentuknya Satuan Elemen Relawan Semarang pilkada yang sebelumnya pada Pilkada 2015-2020 Hendi-Ita didukung tiga partai bisa memperoleh suara 48 persen.

“Saat ini, Hendi-Ita didukung 15 partai. Maka secara logika pada Pilkada 2020, pasangan Hendi-Ita bisa memperoleh kemenangan pada pilkada tahun 2020 ini, sesuai survey yang ada sudah 90% kemungkinan Hendi-Ita menang dalam pilkada tahun 2020 ini, namun kita semua tidak boleh lengah karena pilkada tahun ini bertepatan dengan kondisi covid-19 yang mana masih ada keraguan sebagian masyarakat datang di TPS tanggal 9 Desember 2020 mendatang, Kita semua harus bisa memberikan edukasi menjelaskan kepada seluruh masyarakat bahwah TPS steril aman dari Covid 19.
seluruh petugas sdh di cek oleh dinas kesehatan baik mengunakan Rapid test maupun Swab tujuanya memastikan penyelenggara juga aman dan sehat , jika ada yang sakit akan segera diganti petugasnya, juga protokol kesehatan di berlakukan di TPS.
Jadi masyarakat harus paham hal ini ” tegas Ita.
” Selain itu pemilih yg berhak menjoblos harus di berikan pemahaman jangan salah menjoblos, juga Relawan tetap menjaga Kesehatan semuanya. tambah Ita.

Acara berjalan dengan lancar dan tertib sesuai protokol kesehatan juga terlihat pengaman baik dari Kepolisian dan TNI siaga selama berlangsungnya acara.Pewarta: **purbledek's**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *