Ketua Dewan Ajak Masyarakat Bangun Keluarga Tangguh Bebas StuntingKetua Dewan Ajak Masyarakat Bangun Keluarga Tangguh Bebas Stunting

PATI – Kilasfakta.com,  Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati Ali Badrudin mengajak masyarakat untuk membangun keluarga yang tangguh dan bebas stunting. Menurutnya, salah satu permasalahan yang dihadapi bangsa Indonesia pada saat ini yaitu Stunting.

“Stunting ini adalah gangguan pertumbuhan dan perkembangan anak akibat kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang, yang ditandai dengan panjang atau tinggi badannya berada di bawah standar, atau biasa disebut bayi kerdil,” terang Ali kepada Kilasfakta.com.

Politisi dari Partai Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan ini menjelaskan, bahwa dampak stunting ini bukan hanya urusan tinggi badan, tetapi yang paling ditakutkan, adalah resiko terjadi rendahnya kemampuan anak untuk belajar, bahkan resiko munculnya penyakit-penyakit kronis yang gampang masuk ke tubuh anak. “Ini persoalan serius dan butuh penanganan serius,” tegasnya.

Terkait dengan hal tersebut, politisi dari Pati selatan ini berharap, agar masyarakat dapat menyadari akan bahayanya dampak dari stunting tersebut. “Butuh kerjasama antar pihak agar dalam menangani persoalan stunting ini dapat bersama-sama. Asal semuanya bisa bekerja secara bersama-sama, maka stunting dapat teratasi dengan cepat,” sambungnya.

Lebih lanjut, Ali mendorong agar orangtua memperhatikan menu dan pola makan bagi anak. Dijelaskan, ada tiga elemen yang perlu diperhatikan dalam mencegah masalah stunting yakni perbaikan pola makan, pola asuh serta pembenahan sanitasi dan air bersih. “Karena, salah satu penyebab utamanya adalah kurangnya jumlah dan kualitas gizi dari asupan makanan. Sehingga, diperlukan untuk membiasakan pemberian gizi seimbang dalam makanan sehari-hari bagi anak,” pungkasnya. (Adv)

Tinggalkan Balasan