Ali Badrudin Ketua DPRD PatiAli Badrudin Ketua DPRD Pati

PATI – Kilasfakta.com, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pati minga pemerintah daerah memperhatikan sektor pertanian. Sebab pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19 agar segera pulih dari berbagai sektor.

Oleh karena itu, Ali Badrudin berharap pasca pandemi Covid-19 ekonomi masyarakat segera pulih kembali. Apalagi mayoritas masyarakat di Pati berprofesi sebagai petani. Oleh karena itu, mereka perlu mendapatkan perhatian dari pemerintah. “Petani perlu diperhatikan. Karena, masyarakat di Kabupaten Pati notabenya banyak petani. Salah satunya untuk meningkatkan taraf hidup di Pati ini,” ucap dia.

Meskipun mayoritas di Pati berprofesi petani, kata dia, namun pemerintah kurang memperhatikan aspek infrastruktur pertanian guna menunjang meningkatkan perekonomian mereka. Infrastruktur tersebut salah satunya adalah dirinya menyinggung mengenai persoalan irigasi. Menurutnya problem ini harus diperhatikan dan segera ditindaklanjuti.

“Masih ada sejumlah problem di sektor pertanian di Kabupaten Pati yang perlu di tangani. Di antaranya pembangunan irigasi dan perbaikan jalan pertanian,” tandasnya.

Diketahui, sektor pertanian menjadi tiga besar penopang pertumbuhan ekonomi nasional karena memiliki keunggulan komparatif yang dimiliki Indonesia. Sektor pertanian di Indonesia saat ini masih menjadi ruang untuk rakyat kecil. Kurang lebih 100 juta jiwa atau hampir separuh dari jumlah rakyat Indonesia bekerja di sektor pertanian.

Untuk diketahui, PBB memperkirakan bahwa mulai sekarang hingga 2050, setengah pertumbuhan populasi dunia akan terkonsentrasi di sembilan negara, yakni India, Nigeria, Kongo, Pakistan, Ethiopia, Tanzania, Amerika Serikat, Uganda, dan Indonesia. (Wk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *