Sragen – kilasfakta.com, Kegiatan Posyandu remaja merupakan salah satu kegiatan upaya kesehatan berbasis masyarakat (remaja) kegiatan dilakukan untuk memantau kesehatan remaja dengan melibatkan remaja itu sendiri. Tak hanya itu, posyandu remaja juga merupakan tempat untuk pemberian informasi kesehatan maupun informasi penting lainnya kepada remaja secara rutin setiap bulannya.
Tujuan dari Posyandu Remaja ini antara lain melibatkan remaja dalam upaya intervensi terkait permasalahan remaja, memantau kesehatan remaja secara berkala, mengedukasi remaja untuk hidup sehat, menurunkan angka pernikahan dini, membekali remaja untuk mempersiapkan masa depan nya dengan menjadi Generasi Berencana yang kreatif dan berwawasan luas.
Program Kesehatan Remaja Puskesmas Gesi, kali ini melaksanakan kegiatan pembinaan kader Posyandu Remaja. Kegiatan ini dilaksanakan di Kantor Desa Pilangsari yang diikuti oleh segenap Remaja di wilayah Pilangsari. Dengan narasumber Puskesmas Gesi ibu Sulastri SKM. usai penyampaian materi tentang Posyandu Remaja dilanjutkan dilanjutkan dengan Sesi Tanya Jawab.
Hadir dalam kegiatan tersebut, kepala Puskesmas Gesi dr. Diany Apriasanti, Kepala Desa Pilangsari Ahmad Munadi, Spd. Babinkamtibmas Aipda Suwaryo Wibowo dan Sulastri SKM, serta sejumlah peserta remaja masyarakat desa Pilangsari.
Sulastri SKM saat di temui awak media mengatakan, semua Kelurahan diharapkan dapat bekerjasama dengan Puskesmas untuk membentuk posyandu remaja di wilayah masing-masing, sehingga tujuan pemerintah untuk memberikan layanan kesehatan tanpa diskriminasi bisa terwujud, termasuk untuk remaja. sehingga angka pernikahan dini perlahan turun, AKI menurun, penyakit menular dan tidak menular menurun, imunisasi pada remaja meningkat, dan tentunya derajat kesehatan masyarakat juga akan meningkat. selain itu pemerintah berharap dengan adanya posyandu remaja, tingkat partisipasi remaja dalam berkontribusi di Masyarakat dapat meningkat dan tentunya juga kami berharap remaja bisa mengembangkan minat dan bakatnya sesuai dengan keinginannya dengan diwadahi oleh Posyandu remaja” pungkasnya.
(Hendro)