Foto: Edi Gunawan Terpilih secara Aklamasi sebagai Ketua PAC PP Jenar.

SRAGEN – Kilasfakta.com – Dalam rapat yang berlangsung Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila Kecamatan Jenar, menunjuk Ronggo sebagai Ketua Panitia RPPAC yang juga menjabat Kabid O K MPC Pemuda Pancasila Sragen.

Setelah melalui rapat akhirnya Edi Gunawan Terpilih secara Aklamasi sebagai Ketua PAC PP Jenar dan menetapkan Sri Purwanti sebagai Ketua Penasehat PAC Jenar. Rapat Pemilihan Pengurus (RPP) PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Jenar sukses digelar pada Minggu (11/01/2026).

Hadir Ketua MPC Pemuda Pancasila Kab. Sragen Sigit Waskito Mungkasi, SH, MH di dampingi Waka Giyanta, Ndan Provos Surono, WaDankoti Bambang sekaligus melantik Edi Gunawan sebagai Ketua Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila Kec Jenar.

Dalam pernyataannya setelah terpilih, Edi Gunawan menegaskan komitmennya untuk mengibarkan panji organisasi Pemuda Pancasila di wilayah Kecamatan Jenar. Saya berkomitmen untuk membawa organisasi ini ke arah yang lebih baik dengan kepengurusan yang solid dan program – program yang bermanfaat bagi masyarakat Sragen,” ujarnya.

Kegiatan ini menunjukan tekad yang serius untuk tetap menjaga eksistensi organisasi di kecamatan Jenar khususnya dan Kabupaten Sragen pada umumnya. Serta membangun persatuan dan gerakan positif pemuda dengan kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan. (Hendro)