Ir. HM. Nur SukarnoIr. HM. Nur Sukarno

PATI – Kilasfakta.com, Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) tahun 2023, Anggota DPRD Kabupaten Pati, Ir. HM. Nur Sukarno berharap, wartawan dapat menjalankan tugas dengan berpegang tegung pada Kode Etik Jurnalistik (KEJ). Sehingga dapat menggali infomasi dan menyampaikannya kepada masyarakat secara obyektif.

Hal itu disampaikan Sukarno di usai mengikuti rapat paripurna DPRD yang digelar Kamis, (09/02/2023). “Pertama, kami ucapkan Selamat Hari Pers nasional, untuk teman-teman wartawan, khususnya yang bertugas di wilayah Kabupaten Pati,” ucapnya.

Anggota dewan yang sangat dekat dengan awak media ini berpesan, agar wartawan selalu obyektif dalam memberikan informasi melalui karya jurnalistiknya.

“Pada peringatan Hari Pers Nasional tahun ini, kami berharap, teman-teman wartawan bisa bekerja lebih obyektif, dan tetap kritis menyuarakan kebenaran sesuai dengan fakta yang ada,” ujarnya kepada Kilasfakta.com.

Anggota Komisi B DPRD Kabupaten Pati ini menambahkan, wartawan harus dapat mengedukasi keoada masyarakat lewat pemberitaan yang disampaikan. “Informasi yang disampaikan wartawan, harus mampu memberikan pencerahan dan juga memberikan edukasi kepada masyarakat,” sambungnya.

Politisi Partai Golongan Karya (Golkar) ini juga berharap, keberadaan media dan wartawan dapat senantiasa memberikan kontribusi positif demi mendukung keberhasilan pembangunan, terutama untuk daerah Kabupaten Pati, serta kemajuan bangsa.

“Keberadaan pers selama ini harus dapat sebagai salah satu pilar pembangunan, dan bisa membuat masyarakat memiliki pegangan dan panduan dalam menyaring informasi,” pungkasnya.

Pewarta : Purwoko

Tinggalkan Balasan