JEPARA – kilasfakta.com,- Pemdes Desa Kalipucang Kulon, Kecamatan Welahan, Kabupaten Jepara, dalam rangka memeriahkan dan menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77, menggelar turnamen bola voli Petinggi Cup.
Mulai 5 – 17 Agustus 2022, Kusnul Yazid Petinggi beserta Pemdes Kalipucang Kulon dan melibatkan unsur masyarakat menggelar turnamen bola voli Putra Putri Petinggi Cup 2022.
Tema turnamen ini ‘Junjung Tinggi Sportivitas’ dengan melibatkan klub-klub bola voli Desa dan diikuti oleh atlit-atlit potensial, tokoh pemuda dan tokoh masyarakat.
Mereka antusias memeriahkan pertandingan yang dilangsungkan setiap malam hari (kecuali hari kamis malam Jum’at).
Petinggi Kalipucang Kulon Kusnul Yazid mengucapkan terima kasih kepada klub-klub bola voli yang ikut meramaikan turnamen yang baru pertama digelar ini.
“Harapan kami, agar muncul bibit atlet-atlet potensial, yang bisa ikut tampil menjadi atlet di klub anggota divisi I dan divisi II Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (Pengkab PBVSI) Kabupaten Jepara,” harapnya, Kamis, 11/8/2022.
“Sebelumnya, klub bola voli Desa Kalipucang Kulon, ikut juga dalam gelaran kejuaraan bola voli tahun 2022 antar klub Se Kabupaten Jepara bulan Juni – Juli yang lalu,” ujar Kusnul Yazid.
Pertandingan bola voli, sudah berlangsung sejak tanggal 5 Agustus 2022, bertempat di lapangan bola voli Kwanten milik Pemdes, dengan adanya turnamen bola voli, diharapkan bisa menghibur seluruh masyarakat Desa Kalipucang Kulon.
Selain itu, ajang tersebut juga diharapkan dapat memupuk rasa persaudaraan dan mengasah kemampuan para pemain bola khususnya untuk atlet putri.
“Turnamen bola voli Petinggi Cup ini, merupakan hasil dari kerjasama antara Pemdes bersama masyarakat. Dan, semua saling bekerja sama guna mensukseskan turnamen ini,” tuturnya.
Penting juga bahwa, sebagai wadah bagi putra/putri Desa Kalipucang Kulon untuk mengembangkan bakat olahraganya.
“Serta dalam pertandingan ini semua pemain menjaga sportifitas dan sarana untuk mempererat rasa persatuan dan kesatuan.
Kusnul Yazid menambahkan turnamen ini dapat dijadikan momentum untuk terus menggelorakan, memasyarakatkan dan membudayakan olahraga.
“Serta sekaligus memupuk tali silaturahmi, kerukunan dan kebersamaan antar warga desa,” pungkasnya.
Punadi, Ketua pelaksana kegiatan mengatakan, dengan digelarnya turnamen bola voli tersebut, diharapkan dapat memotivasi para pecinta olah raga voli, sehingga akan menarik minat anak-anak untuk menjadi atlet bola voli.
“Semoga, melalui turnamen bola voli Petinggi Cup menyambut HUT RI ke 77, akan banyak lahir atlet-atlet bola voli berprestasi di Desa Kalipucang Kulon,” tambah Punadi.
( Khuz )