NGAWI – Kilasfakta.com, Pemerintah terus bekerja keras untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 di Tanah Air. Untuk itu, pemerintah mulai membagikan sejumlah bantuan baik berupa bahan pokok sembako melalui Program Keluarga Harapan (PKH) maupun lewat Bantuan Sosial Tunai, serta bantuan paket vitamin dan obat-obatan untuk masyarakat yang menjalani isolasi mandiri (isoman).

Begitu pula yang dilakukan pasangan suami istri yang memiliki Warung Oemah Kopi di wilayah Desa Jogorogo Kecamatan Jogorogo Kabupaten Ngawi,mereka telah membuka konsultasi gratis dan memberikan ratusan paket obat gratis juga sembako bagi masyarakat yang terindikasi Covid 19.

Pak Edi juga sang istri ( pemilik warung oemah kopi ) yang kebetulan Dosen Kedokteran di salah satu Universitas di Jawa Timur ini menceritakan kenapa langkah seperti ini dilakukan,mereka berpendapat bahwa dampak dari covid ini sungguh sangat luar biasa,disamping telah melumpuhkan ekonomi bangsa juga telah membuat masyarakat menderita tentunya dengan virus ini,ungkap Bapak Edi yang biasa dikenal dengan sebutan Mbah Edi.

Mbah Edi juga menuturkan bahwa program konsultasi dan memberikan obat gratis juga sembako ini dilakukan hanya terdorong rasa iba yang sangat mendalam terhadap masyarakat pada umumnya dan juga khususnya Kabupaten Ngawi secara keseluruhan.

Meskipun ini menggunakan dana pribadi tapi menurut penuturan Mbah Edi tidak pernah membuat patah semangat dia bersama sang istri,apapun dan bagaimanapun akan tetap kami usahakan agar program ini terus berjalan dan bisa membuat masyarakat agar sehat kembali, dan ekonomi bangsa segera pulih.

Kita wajib bersyukur, bahwa detik ini saya dan juga keluarga masih diberikan kesehatan agar bisa selalu memberikan perhatian kepada warga yang terutama pasien ataupun masyarkat yang isoman,tutur Mbah Edi.

Program ini tidak juga hanya dikhususkan ke masyarakat wilayah Ngawi saja,tapi juga mencakup luar daerah Ngawi,kota dan kabupaten lain di Jawa Timur.

“Saya bersama istri siap dan akan selalu konsisten membantu masyarakat yang terdampak,meskipun harus menempuh perjalanan luar kota,yang terpenting masyarakat bisa sehat,” tutur Mbah Edi sembari mengusap air matanya.Minggu ( 25/07/2021).

Mbah Edi juga menambahkan bahwa paket obat pun serta vitamin yang diberikan kepada masyarakat adalah murni kejelian dari sang istri untuk mengkomposisikan berbagai jenis obat yang banyak tersedia di apotik apotik.

Dan itu murni dibeli dari kantong pribadi ,tidak ada pakai anggaran ataupun bantuan dari siapapun,tegas Mbah Edi.

Program yang dilakukan oleh pasangan suami istri ini mendapat respon positif dari beberapa masyarakat yang telah dinyatakan sembuh dari covid,sampai sampai pihak Kepala Desa di luar wilayah Jogorogo maupun wilayah Jogorogo sendiri mengapresiasi tindakan yang dilakukan pasangan suami istri ini.

Kemarin ada kunjungan dari DPR RI dan juga jajaran Polres Ngawi yang memberikan apresiasi terhadap tindakan yang kami lakukan,harapan kami adalah tetap doakan kami selalu sehat agar bisa terus membantu masyarakat juga dukungan dari semua elemen serta stake holder terkait di wilayah Ngawi khususnya,tetaplah kita harus selalu mensosialisasikan,bahwa covid harus kita lawan,covid bukan aib yang harus kita kucilkan jika salah satu tetangga kita ada yang kena.Maka dari itu kita tetaplah harus menjaga kesehatan,kemana mana kita harus tetap prokes sesuai anjuran pemerintah,pungkasnya.( C.ROVIEK.S )

Tinggalkan Balasan