PATI – Kilasfakta.com, Sumpah Pemuda merupakan ikrar pemuda dan pemudi Indonesia yang digagas oleh Persatuan Pelajar-Pelajar Indonesia (PPPI) pada Kongres Pemuda II, 28 Oktober 1928. Selain itu, Sumpah Pemuda juga menjadi cikal bakal pergerakan pemuda untuk berjuang meraih kemerdekaan Indonesia. Ada tiga tujuan utama dari konggres tersebut, yakni: Melahirkan cita-cita semua perkumpulan para pemuda Indonesia, Membahas tentang masalah pergerakan pemuda Indonesia, dan Memperkuat kesadaran kebangsaan dan memperteguh kesatuan Indonesia.
Pada momentum peringatan Sumpah Pemuda tahun ini, Anggota Komisi D DPRD Kabupaten Pati, Hj. Muntamah, M.Pd, MM mengajak para pemuda untuk lebih kreatif dan inovatif dalam mengisi kemerdekaan. “Para pemuda harus lebih kreatif dan inovatif demi mengisi kemerdekaan. Pemuda harus dapat mengembangkan kompetensi keahlian yang ditekuni,” ujar Muntamah, kepada Kilasfakta.com.
Menurutnya, para pemuda merupakan generasi penerus bangsa, sehingga harus memiliki semangat untuk berkarya demi membangun negeri. Karena, lanjut Muntamah, masa depan bangsa ini, berada di tangan para pemuda yang sekarang ini. “Pemuda merupakan pemegang estafet kepemimpinan bangsa ini. Artinya, para pemuda sekarang, bakal menjadi pemegang peranan dalam meneruskan perjuangan bangsa, yang akan memimpin negeri ini untuk mewujudkan kehidupan yang adil, makmur dan sejahtera,” lanjut Muntamah.
Lebih lanjut, Muntamah berharap, pada momentum hari Sumpah Pemuda ini, para pemuda harus dapat merenungkan arti dari perjuangan para pemuda tempo dulu, yang mampu menggagas pergerakan menuju kemerdekaan. “Mari kita pupuk jiwa persatuan dan kesatuan, dan teruslah berkarya demi mengisi untuk kemerdekaan, serta kita tingkatkan jiwa nafiondlifne dan patriotism,” pungkasnya.
Pewarta : Purwoko