PATI – Kilasfakta.com, Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwascam) hasil seleksi yang dilakukan Bawaslu Kabupaten Pati, Jumat 28 Oktober 2022 kemarin dilantik. Pelantikan yang dilaksanakan di Hotel New Merdeka ini, dihadiri Pj. Bupati Pati, Kapolres Pati dan Dandim 0718/Pati serta DPRD Kabupaten Pati.

Terkait dengan pelantikan tersebut, Warsiti, Anggota Komisi A DPRD Kabupaten Pati, meminta agar anggota Panwascam yang baru dilantik dapat bekerja secara professional dan harus bisa menjaga integritas serta netralitas dalam menjalankan tugas.

“Anggota Panwascam ini memiliki tugas mengawasi jalannya tahapan-tahapan dan juga pelaksanaan Pemilu Serentak 2024 nanti, sehingga harus dapat menjaga integritas dan juga netralitas, tidak boleh memihak orang, kelompok atau golongan tertentu,” ujar Warsiti kepada Kilasfakta.com.

Menurut Warsiti, dalam menjalankan tugas anggota Panwascam diibaratkan sebagai wasit, sehingga harus selalu netral dan independen, tidak boleh condong ke kiri atau ke kanan, dan harus tetap berada di tengah sehingga tidak merusak integritas.

Lebih lanjut, Warsiti berpesan, anggota Panwascam yang nantinya menjalankan tugas di 21 kecamatan di Kabupaten Pati ini, agar dapat menjaga soliditas dan marwah lembaga. Karena, lanjut Warsiti, jika lembaga solid maka setiap pekerjaan akan menjadi lebih mudah.

“Teman-teman Panwaslu kecamatan harus terus meningkatkan kualitas diri, dan jangan mudah berpuas diri. Pelajari dan pahami undang-undang serta peraturan pemilu secara dinamis. Karena, sebagai pengawas pemilu di tingkat kecamatan, Panwascam harus benar-benar memahami tata aturan atau regulasi tentang kepemiluan,” pungkasnya.

Pewarta : Purwoko

Tinggalkan Balasan