JEPARA – Kilasfakta.com, 3 (tiga) Parpol besar pemilik kursi DPRD Kabupaten Jepara yaitu PPP, PKB, dan Partai Gerindra, Minggu siang (5/5/2024) di Rengkot Buyut Restaurant, Jepara, mengadakan pertemuan silaturahmi dan halalbihalal sekaligus membahas penjajakan tentang sebuah koalisi jelang Pilkada Jepara 2024 yang direncanakan akan digelar pada tanggal 27 November 2024.

Hadir dipertemuan tersebut, K.H. Nuruddin Amin atau biasa dipanggil Gus Nung, Ketua DPC PKB Jepara, H. Masykuri, Ketua DPC PPP Jepara, dan H. Arizal Wahyu Hidayat, Ketua DPC Partai Gerindra Jepara.

Serta nampak hadir juga H. Habli Mubarok, Sekretaris DPC PPP Jepara, H. Agus Sutisna Ketua Desk Pilkada 2024 DPC PPP, H. Purwanto, Bendahara Partai DPC Partai Gerindra Jepara didampingi oleh Sandi Hertanto Jepara, dan Muhammad Harisman Fauzan Rosyid. Dalam pertemuan 3 (tiga) Parpol besar di Kabupaten Jepara ini, muncul beberapa pernyataan penting menjelang Pilkada untuk Bupati dan Wakil Bupati Jepara tahun 2024 – 2029.

Usai pertemuan, 3 ketua parpol tersebut, dihadapan awak media yang hadir, muncul pernyataan dari Gus Nung yang mengatakan bahwa ketiga parpol sepakat mensukseskan Pilkada Jepara 27/11/2024 nanti. “Kami berharap, tidak hanya silahturahmi dan halalbihalal. Tetapi ada tindak lanjut pilkada akan datang,” kata Gus Nung.

Gus Nung juga menegaskan, ketiga Parpol belum memutuskan akan berkoalisi. Pertemuan hari ini sebatas komunikasi awal menyukseskan pilkada. “Kami ini belum resmi membangun koalisi, hanya komunikasi awal. Pasca menghadapi pemilu yang menghabiskan energi besar dan belum ada restu dari DPD dan DPP, tentunya kami belum bisa koalisi,” tegas Gus Nung.
“Namun tidak menutup koalisi dengan parpol lainnya, seperti kemungkinan Partai Nasdem dan PDIP. Siapa tahu bisa bergabung sehingga koalisi menjadi lima partai besar,” imbuhnya.
“Kita membuka penjaringan tidak hanya dari kader partai saja, tapi juga orang luar,” tutur Gus Nung.

Hal serupa disampaikan Ketua DPC Gerindra Jepara Arizal Wahyu Hidayat. “Pertemuan hari ini tidak diadakan secara dadakan, sudah melalui komunikasi beberapa kali. Kami, Partai Gerindra, PKB, dan PPP akhirnya hari ini bisa bertemu,” katanya.

“Kami memiliki kesepakatan, walaupun memang belum sampai tahapan koalisi, jelas kami hanya membicarakan terkait pilkada. Harapan kami, Pilkada yang baik untuk Kabupaten Jepara,” imbuh Arizal Wahyu Hidayat biasa disapa Haji Rizal.

Dalam pertemuan ini Haji Rizal menjelaskan bahwa pertemuan ini juga bentuk keresahan terkait munculnya sosok bakal calon bupati Jepara yang mengklaim telah mendapat rekomendasi partai namun kenyataannya belum.

“Ini bentuk keprihatinan terkait dengan banyaknya calon yang mengklaim dapat rekomendasi. Memang banyak calon bupati yang tidak dari parpol,” jelas Haji Rizal.

Di sisi lain, Ketua DPC PPP Jepara H. Masykuri menerangkan kalau kegiatan ini sebagai bentuk memperbanyak pilihan masyarakat. “Sebenarnya, kami ingin lebih banyak memberikan pilihan saja kepada masyarakat. Supaya tidak seolah-olah calon bupati Jepara cuma satu dan dua. Kami memiliki potensi mengusung bacabup yang cukup banyak,” terangnya.

Ketua DPC Gerindra Jepara Arizal Wahyu Hidayat, kembali mengingatkan menurutnya, setiap partai pasti sudah memiliki kader yang siap maju dalam Pilbup Jepara. “Namun belum bisa secara gamblang diungkapkan,” ingatnya.

H. Masykuri berharap, calon dari kader harus benar matang dan layak maju memperebutkan kursi Jepara satu. “Setelah urusan pemilu selesai, baru kami mempersiapkan pilkada. Ini kami memang langkahnya berjalan pelan-pelan tapi pasti. Kami mempersiapkan kendaraan maju pilkada,” harapnya.

Sebagai informasi tambahan, hasil perolehan suara Pileg (14/2/2024) lalu, PPP merupakan partai pemenang di Jepara dengan meraih 10 (sepuluh) kursi anggota dewan. Hal ini memungkinkan PPP tanpa harus berkoalisi ataupun bergabung dengan parpol lainnya. PPP Jepara bisa mengusung bakal calon bupati dan wakil bupati di Pilbup Jepara 2024.

Sementara, Partai Gerindra yang meraih 8 (delapan) kursi dan PKB memiliki 7 (tujuh) kursi, harus berkoalisi untuk mengusung calonnya.  @(Khuz)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *