Hj. Muntamah, MM, M.PdHj. Muntamah, MM, M.Pd

PATI – Kilasfakta.com, – Di penghujung bulan suci Ramadhan 1444 Hijriyah, Hj. Muntamah, MM, M.Pd Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati mengajak warga untuk dapat mengambil hikmah dari makna Ramadhan.

“Setelah melakukan tempaan dari demensi agama, menahan hawa nafsu, kami berharap kita dapat membentuk diri dan kepribadian yang lebih baik, sehingga mampu menjadi muslim yang lebih bertaqwa kepada Allah SWT,” ujar Muntamah.

Aktivis dan politisi perempuan dari Pati utara ini pun menyempatkan mengucapkan selamat hari Raya Idul Fiti, mohon maaf lahir batin.

“Kami mengucapkan selamat hari Raya Idul Fitri, mohon maaf lahir batin. Taqabbalallahu minna wa minkum, taqabbal ya karim. Semoga kita semua dapat meraih kemenangan yang hakiki dan senantiasa diberikan hati yang suci dan bersih,” sambung Muntamah.

Anggota Dewan dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini juga berharap, masyarakat yang menyelenggarakan takbir keliling di malam lebaran, agar dapat menjaga ketertiban dan tidak melanggar aturan.

“Alhamdulillah, tahun ini tidak ada edaran yang melarang penyelenggaraan takbir keliling. Namun demikian, kami berharap, di malam lebaran, masyarakat yang melaksanakan takbir keliling dapat mengutamakan ketertiban sembari patuh pada aturan,” lanjutnya.

Lebih lanjut, Muntamah berpesan, agar momentum malam lebaran nanti tidak digunakan untuk hal-hal yang melenceng dari syariat. “Jangan euforia yang kebablasan, misalnya dengan mabuk-mabukan dan sebagainya. Kita tebar syiar islam dengan gema takbir yang meriah, namun tetap khidmat,” pungkasnya. (Adv)

Tinggalkan Balasan

Exit mobile version