PATI – Kilasfakta.com, Anggota DPRD Kabupaten Pati, Noto Subiyanto dikenal sebagai sosok yang merakyat dan memiliki kepedulian yang tinggi. Termasuk di dalam penanggulangan covid-19. Anggota DPRD Pati dari Fraksi PDIP ini bahkan ikut terjun langsung dalam kegiatan penyemprotan disinfektan di berbagai wilayah di Pati Kota, Rabu (27/10).
Dalam kegiatan tersebut, Anggota Komisi D DPRD Kabupaten Pati ini mengaku sangat mendukung kegiatan pencegahan penyebaran virus korona yang dilakukan oleh masyarakat. ”Pencegahan memang penting, masyarakat di desa-desa harus ikut terlibat dalam upaya pencegahan wabah ini,” paparnya.
Noto Subiyanto ikut terjun langsung ke lokasi penyemprotan yang difokuskan pada tempat-tempat umum, seperti balai desa, sekolah dan juga terminal Kembang Joyo Pati. Selain itu, Noto Subiyanto juga membagikan masker gratis kepada sejumlah warga di lokasi penyemprotan. “Saya mengajak warga untuk bersama-sama patuh pada protokol kesehatan. Jangan lupa pakai masker, hindari kerumunan, cuci tangan pakai sabun atau handsanitizer, dan jangan keluar jika tidak ada kepentigan yang mendesak. Semoga pandemic segera berakhir,” harapnya.
Pewarta : Purwoko
