PATI – Kilasfakta.com, Kemarin, Bupati Pati memberangkatkan penyaluran bantua sosial berupa beras sebanyak 960.128 ton ke semua wilayah kecamatan di Kabupaten Pati. Langkah ini sebagai kebijakan untuk membantu warga terdampak covid-19. Terkait dengan hal tersebut, Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Pati, Ir. Bambang Susilo menyambut baik dengan kejbiajakan tersebut.

“Kami sangat menyambut baik adanya Bansos yang kemarin dikirim secara simbolis oleh Pak Bupati. Dan ini merupakan langkah sebagai perimbangan dari pelaksanaan PPKM Darurat, dimana warga banyak yang terdampak,” ujarnya kepada Kilasfakta.com, Kamis pagi, (29/7/2021).

Untuk kelancaran dalam penyaluran bantuan tersebut, Bambang meminta agar pihak kecamatan dapat ikut membantu dalam pengawasan selama penyaluran, agar bantuan tadi dapat terdistribusikan secara baik dan benar. “Kami berharap, Pak camat dapat turun langsung dalam rangka melakukan pendampingan agar distribusi bansos dapat berjalan secara lancar, baik dan benar,” tegasnya.

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini berharap, bantuan sosial yang disalurkan Pemkab Pati ini dapat tepat sasaran, dan mampu meringankan beban warga terdampak. “Akurasi data sangat perlu, agar tidak terjadi bantuan yang salah sasaran, dalam arti, masyarakat yang benar-benar membutuhkan keliwatan dalam penyaluran, dan sebaliknya, warga yang sudah berkecukupan malah masih menerima bantuan. Ini jangan sampai terjadi,” pungkasnya.

Pewarta : Purwoko

Tinggalkan Balasan