JEPARA – Kilasfakta.com, Ketua DPC PPP Jepara, Masykuri didampingi oleh H. M. Habli Mubarok sekretaris DPC PPP dan beberapa perwakilan pengurus DPC PPP dan Bacaleg, Jum’at jam 09.00 WIB – selesai (12/5/2023) mendatangi kantor KPUD Jepara secara resmi untuk menyerahkan dokumen pengajuan 47 nama Bacaleg PPP dari 5 Dapil se Kabupaten Jepara.
Ketua KPU Jepara Subchan Zuhri dalam kata sambutannya mengatakan bahwa, Partai Persatuan Pembangunan atau PPP adalah partai ke 6 (enam) yang menyerahkan berkas Bacaleg untuk mengikuti tahapan pemilu tahun 2024 oleh KPUD Jepara dalam Pileg 14 Februari 2024.
Sementara Ketua DPC PPP Jepara, Masykuri didampingi oleh anggota DPRD Fraksi PPP Kabupaten Jepara, Agus Sutisna dalam konferensi pers kepada awak media mengatakan,” Bertepatan pukul 09.00 WIB dan hari Jum’at Pon ini, kami bersama perwakilan pengurus DPC PPP Jepara dan beberapa Bacaleg PPP Jepara menyerahkan berkas Bacaleg ke KPUD Jepara,” katanya.
“Kami segenap pengurus DPC PPP siap mengikuti Pileg 2024 dan kami berupaya dan berharap nantinya, kita bisa menaikan jumlah kursi di DPRD Jepara yang saat ini memiliki 10 kursi dewan, bisa meningkat menjadi 14 kursi, bahkan bisa mengulangi perolehan kursi di Pemilu tahun-tahun sebelumnya,” ujar Masykuri.
Kepada awak media Masykuri menjelaskan makna angka 47 (total Bacaleg PPP, Red.) yaitu 4 artinya berarti kursi dan 7 adalah angka ‘Pitulungan’ atau pertolongan.
“Kita berharap pertolongan Allah SWT agar memberkati Bacaleg PPP untuk bisa menjadi anggota dewan nanti,” harapnya.
“Apalagi Bacaleg PPP sejumlah 47 orang adalah Bacaleg yang berkualitas, sehingga kami yakin kursi PPP akan naik nantinya,” ujar Masykuri.
Terakhir Ketua KPU Jepara Subchan Zuhri menyatakan 18 partai peserta pemilu 2024 di Kabupaten Jepara diberikan kesempatan untuk memperbaiki dan melengkapi berkas Bacaleg hingga 14 Mei 2023 pukul 23.59 WIB.