KUDUS -Kilasfakta.com Pondok Pesantren di Indonesia merupakan lembaga yang telah diakui konsistensinya dalam mendidik dan menyiapkan sumber daya manusia unggul. Pesantren Al Mawaddah Kudus merupakan salah satu Pondok Pesantren di Indonesia yang selalu konsisten melatih para santri dalam belajar agama dan mengasah kemampuan dalam kewirausahaan (Enterpreunership). Lembaga ini juga telah bertahun-tahun melaksanakan berbagai pelatihan bagi masyarakat dan peningkatan kompetensi guru. Pesantren Al Mawaddah Kudus dipimpin oleh K.H. Dr. Sofiyan Hadi, Lc. MA.

Pelatihan Guru PAUD di Lingkup Dinas Pendidikan Kabupaten Kudus

Pesantren Al Mawaddah telah berkiprah dalam upaya mencetak sumberdaya unggul. Kegiatan yang dilakukan salah satunya adalah dalam hal peningkatan Kompetensi guru. Terpilihnya Pesantren Al Mawaddah sebagai salah satu penerima Hibah Program Organisasi Penggerak (POP) Kemendikbudristek semakin memantapkan sinergitas lembaga ini dengan Pemerintah.



Baca juga: Yayasan Bakti Acarya Pertiwi Pelaksana Program Organisasi Penggerak (POP) Kemendikbudristek di Kabupaten Pati

Pesantren Almawaddah merupakan salah satu lembaga merupakan salah satu dari 123 Lembaga Kemasyaratan di Indonesia yang berkesempatan menerima program POP. Tema proposal yang diangkat adalah, “Pengembangan sekolah juara dengan inovasi pembelajaran berbasis multiple intelligences”. Dalam program ini Pesantren Al Mawaddah mendampingi 20 PAUD di Kabupaten Kudus untuk meningkatkan Kompetensi. Pelatihan yang dilakukan lembaga ini berkaitan dengan bagaimana guru menggali potensi yang dimiliki oleh anak didik dan bagaimana mengotimalkan potensi tersebut. Pada hakikatnya semua anak adalah juara, dengan keunikan masing-masing.

Program ini dilaksanakan dalam 3 tahun anggaran yaitu tahun 2021, 2022, dan 2023. Program ini dilaksanakan dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan pelatihan dan pendampingan bagi sekolah-sekolah sasaran. Pelatihan yang dilaksanakan ditekankan pada bagaimana guru mengenali minat dan bakatnya agar mampu mengarahkan siswa untuk mengoptomalkan potensi yang ada pada dirinya.

Banyak prestasi yang telah diraih oleh lembaga ini. Pesantren Al Mawaddah Kudus pernah dinobatkan sebagai pesantren entrepreneur Inspiratif tingkat Nasional.  Di awal tahun 2022 ini, National Awarding Achievement Center memberikan penghargaan sebagai Best Education Quality Improvement Award 2022. Berbagai prestasi tersebut akan lebih memacu semangat semua stakeholder untuk lebih meningkatkan kiprahnya dalam peningkatan Kualitas sumber daya manusia.

Editor: Wiji Kilasfakta

Tinggalkan Balasan